Tuesday, May 15, 2007

Megadeth, dari mana harus memulai..

Album paling baik bagi orang yang mau eksplorasi Megadeth, adalah ketika Marty Friedman masih bermain sebagai lead guitar. Meski totalnya lebih dari dua album diumana Marty bermain, tetapi cuma dua album pertama yang menurut saya benar2 mantafff ' Rust in Peace' (1990). Ini adalah album pertama bersama Marty dan dilanjutkan oleh 'Countdown to Extinction' (1992).



Kedua album ini luar biasa dan berbau 'progressive'. Tiga album berikutnya bersama Marty sudah agak berkurang gigitannya, meski di album terakhir bersama gitaris Megadeth diawal berdirinya yaitu Chris Poland dlm album 'System has Failed' (2004) kembali mengigit. Tetapi kalau bicara lead gitar yang melodius, album ini belum sejajar dengan kedua album pertama yang saya sebutkan tadi.



Untuk 'Rust in Peace", track paling topnya 'Hangar 18' sedangkan 'Countdown to Extinction' adalah track 'Symphony of Destruction'. Pada game Guitar Hero kedua track ini muncul, sebagai bukti ini track berkualitas.

Sebenarnya ada album awal seperti 'Peace Sells.. but Who's Buying' (1986) yang juga bagus cuma soundnya masih 'raw' banget begitu juga 'So Far So Good So What ?' (1988). Bagi yang mau mencoba Megadeth selamat menikmati dan mudah2an petunjuk ini membantu.

Bicara mengenai suara mustaine, banyak yang tidak nyaman, tapi yang bilang suara Mustaine bagus siapa ?. suara beliau serak dan rada cempreng kalau di nada tinggi persis seperti suara nenek2, tapi sangat ekspresif, dan dia menjiwai lagu2 yang dia mainkan. Jadi bagi megadeth memang gak penting suara indah, yang penting bisa menyuarakan musik yang dia mainkan..dan pitch control-nya benar (gak fals) , toh suara Hetfield nya Metallica juga tidak bagus begitu juga suara Tom Arraya nya Slayer :)

NP King Crimson

No comments: