Tuesday, January 14, 2020

Belajar dr Tukang Bubur



Minimart sebelah rumah, saat pagi hari, area parkirnya digunakan pedagang Bubur Ayam. Beliau mulai buka jam 05:30, lalu sekitar jam 08:30 biasanya sudah habis. Selain dikerumuni pembeli, kucing2 sekitar juga berkumpul di sekitar gerobaknya berharap sepotong dua potong tulang ayam.

Buburnya unik karena menggunakan potongan2 kecil wortel, dan kuah kaldu dengan ramuan khusus. Selain suiran ayam, juga tersedia sate usus, hati, ampela dan telor puyuh.

Beliau selalu ramah dan menyapa pembeli maupun orang yang kebetulan lewat dengan senyuman. Sejenak bicara dengan beliau, ternyata istrinya sudah bertahun2 lumpuh dan hanya bisa lakukan semua aktifitas di ranjang. Jadi beliaulah yang merawat istrinya, mengasuh anak2 mereka, berbelanja, memasak, sekaligus berjualan.

Dari orang2 seperti ini kita belajar, bagaimana menyikapi beratnya kehidupan dengan senyuman seraya terus menerus menebarkan manfaat bagi sekitarnya. Terima kasih buat pelajaran kehidupan yang beliau berikan.

“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain.” (Hadits Riwayat ath-Thabrani)

No comments: